
Politeknik Penerbangan Makassar (Poltekbang Makassar) menggelar Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) kepada siswa SMA Katolik Rantepao Toraja Utara, tanggal 25 Oktober 2024, bertempat di SMA Katolik Rantepao, Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, mengusung tema “Pengenalan RTL/SDR dalam Teknologi Transceiver”. Peserta berjumlah 38 orang yang berasal dari siswa SMA Katolik Rantepao Toraja Utara.

Kegiatan ini dimulai dengan sambutan hangat dari Kepala Pusat Penelitan dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Ida Umboro Wahyu Nur Wening, yang menyampaikan pentingnya memperkenalkan teknologi pernerbangan kepada generasi Muda dan yang tidak kalah krusialnya bahwa Materi RTL/SDR dalam Teknologi Transceiver merupakan hasil penelitian dari dosen Poltekbang Makassar yakni Dr. Moch Rifai.

Pengenalan RTL/SDR dalam Teknologi Transceiver dilakukan oleh Rusman (Dosen Prodi TNU) serta didampingi oleh Tim Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan teknologi SDR, termasuk cara kerja dan aplikasinya dalam komunikasi radio. Para peserta juga diberikan pemahaman mengenai etika dan regulasi dalam penggunaan frekuensi radio, sehingga dapat menggunakan teknologi ini secara aman dan sesuai peraturan.
Para siswa diberikan penjelasan mengenai penerapan RTL-SDR sebagai perangkat penerima (receiver) dan pengirim (transmitter) dalam kehidupan sehari-hari. Para siswa juga diberikan kesempatan kepada untuk melihat langsung demonstrasi cara kerja SDR, guna memberikan pemahaman visual serta pengalaman langsung. Sebagai contoh, siswa diajak untuk menangkap sinyal radio FM atau frekuensi lainnya menggunakan perangkat RTL-SDR.

Selama kegiatan berlangsung, para siswa sangat antusias, karena dapat mengembangkan minat lebih lanjut dalam bidang teknologi dan komunikasi, serta menerapkan pengetahuan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat ini diakhiri dengan foto Bersama. Dengan harapan, kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dan mendorong semangat belajar siswa dalam mengembangkan pengetahuan mereka di bidang teknologi.